Kominfo membuka kelas public speaking gratis untuk masyarakat umum yang ingin belajar , kegiatan ini di selenggarakan oleh Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi.Kelas bertemakan 'Literasi Digital: Public Speaking Siberkreasi' ini akan diselenggarakan pada tanggal 9 April hingga 14 Mei 2022. Rangkaian kelas daring gratis tersebut akan mendatangkan berbagai tamu ahli sebagai pembicara, serta peserta dapat memperoleh sertifikat setelah menyelesaikan program.

Sekarang ini berbicara di depan umum sangat di perlukan terlebih berbicara di depan smartphone atau pun di web cam karena sekarang banyak kita temui kegiatan digital semacam webinar ataupun seminar online dan konten creator

Program ini menargetkan peserta dari berbagai kota di Indonesia, baik dari Sumatera, Jawa, Bali-Nusra, Kalimantan, Sulawesi, dan Maluku-Papua.

Adapun para mentor yang berpartisipasi adalah figur-figur ahli terkemuka seperti Indra Herlambang, Nadia Mulya Addry Danuatmadja, Lenna Tan, Danar Gumilang dan Maria Christy. Direktur Jenderal Aplikasi Informatika, Semuel A. Pangerapan, juga akan hadir sebagai pembicara tamu di program ini.

Selain kelas utama, program ini juga akan menghadirkan 'Accelerated Class' dan 'Advance Class' untuk peserta terpilih yang menunjukkan ketertarikan dan juga kemampuan dalam materi-materi yang diajarkan. Kelas-kelas ini akan dilaksanakan pada tanggal 23 dan 24 April. Setelah selesai, acara wisuda akan digelar pada tanggal 14 Mei 2022.





 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved